Juri Presentasi Finalis Esai Nasional/ doc. Panitia 

ADIKSI - Hari kedua rangkaian final Pekan Nasional ADIKSI UIN SAIZU sejumlah finalis esai dan kopimnas yang berasal dari berbagai universitas di Indonesia melaksanakan presentasi, tepatnya di Gedung Syariah, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri Purwokerto. Tahap presentasi tersebut dinilai oleh juri yang fokus di bidangnya. Juri memberikan apresiasi kepada ADIKSI UIN SAIZU serta para finalis. (Minggu, 27/11)

Juri presentasi esai, Aris Nurohman, S. H. I., M. Hum dan Bambang Pilu Hartarto, S. Kom., M. Eng menyampaikan apresiasinya terhadap ADIKSI UIN SAIZU yang telah mengadakan PENA ADIKSI Batch IV "Apresiasi terhadap ADIKSI UIN SAIZU yang telah mempertemukan gagasan-gagasan out of the box dari mahasiswa di seluruh Indonesia. Ini yang Indonesia butuhkan." Kata Pak Aris. 

Pak Bambang pun menambahkan, "jangan berhenti di sini, teruslah berkarya, berinovasi, masih banyak permasalahan yang memerlukan pemecahan dan solusi." 

Esai yang ditulis para finalis mengandung gagasan inovatif dan memberikan solusi terhadap permasalahan yang terjadi di Indonesia pasca Pandemi Covid-19. 

Sesuai dengan tema acara Pekan Nasional ADKSI Batch IV, Inovasi dan Kreativitas Mahasiswa Bidikmisi dan KIP-Kuliah dalam Menghadapi Post Pandemic.

Topik pembahasan yang diangkat pun beragam, mulai dari bidang pendidikan, pariwisata, teknologi, hingga kesehatan.

Finalis Esai Nasional/ doc. Panitia 


Finalis Kopimnas / doc. Panitia


Untuk finalis esai sejumlah 14 mahasiswa. Sedangkan finalis kopimnas berasal dari 9 perguruan tinggi, yang masing-masing membawa produk inovasi. Baik berupa makanan hingga teknologi. Mereka berasal dari Purwokerto, Jakarta, Riau, Semarang, Samarinda , Mataram, Tidar, dan Balikpapan serta Lombok.

Editor: meifm_Dept. Kominfo