Yogyakarta - Mahasiswa ADIKSI UIN Saizu meraih prestasi gemilang di ajang GAMADA internasional di GOR Pancasila Universitas Gadjah Mada pada tanggal 21-23 Februari.


Sebagai pemenang Lily Nauroh Salsa Bila mengaku sangat bahagia dan tidak menyangka bisa meraih prestasi ini. Ini adalah bukti dan kerja keras bahwa yang ia lakukan tidak sia- sia.


Untuk mencapai prestasi ini Lily melakukan beberapa latihan mulai dari gerakan dasar (kihon) hingga latihan fisik seperti lari dan lainnya. Selain fisik ia juga mempersiapkan mentalnya untuk menghadapi lawannya.


Disamping mempersiapkan mental Lily didampingi oleh pelatihnya dirumah dan berlatih secara mandiri juga, untuk rencana kedepannya lily berharap bisa terus berlatih dan meningkatkan kemampuannya.


"Saya ingin lebih memperluas jangkauan atau jam terbang saya, mungkin next time bisa mengikuti ajang antar negara atau bahkan Asian Games." Tutur sang pemenang 


Lily juga ingin menyampaikan terimakasih kepada teman-temannya, keluarganya terutama ibunya yang selalu mendukung dan mendoakannya.


"Tidak ada yang lebih indah dari doa seorang ibu untuk anaknya, saya juga ingin menyampaikan terimakasih untuk do'a teman-teman yang terus memberi support dan semangat kepada saya." Ujar Lily.



Semoga untuk kedepannya bisa tercapai sesuai harapan lily, dan selalu bisa menjaga kesehatan untuk terus berkembang.